Tebing Tinggi | BMN - Walikota Tebing Tinggi
H.Umar Zunaidi Hasibuan berbaur dengan ratusan muslim melaksanakan
sholat Idul adha 1439 H dilapangan Merdeka Jl.Sutomo, dengan khatib
Prof.DR.H.Katimin M.Ag. dekan UIN Sumut, dan sebagai imam al Hafiz ustad
H.Fadlansyah Purba S.Ag, Rabu (22-08-2018).
H.Umar Zunaidi
Hasibuan dalam kesempatan tersebut mengajak umat muslim mari manfaatkan
momentum aidil adha ini untuk meningkatkan rasa ukhuwah islamiyah.
“
Maknai perayaan idul adha untuk saling meningkatkan kebersamaan untuk
saling membantu, saling peduli, bergotong royong dan tetap menjaga dan
memeliharanya dengan baik” Jelas Walikota Tebing Tinggi.
Diharapkan
Walikota umat muslim Tebing Tinggi tidak mudah terpancing dengan segala
macam isu-isu negatif yang bisa memecah belah dan menggangu
kondusifitas Kota Tebing Tinggi,katanya
Usai melaksanakan sholat
idul adha Walikota menyaksikan penyebelihan hewan kurbannya bersama staf
dilingkungan Pemko Tebing Tinggi dan juga di Kelurahan Lalang kurban
bersama dengan keluarga. (bahren)
Posting Komentar