Akhyar Bantu Warga Kurang Mampu Di Rengas Pulau & Paya Pasir

Rabu, 03 Juni 2020
Medan | BMN -Di tengah teriknya siang yang menyengat, Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi menyambangi kediaman Ismail (63), warga Jalan Ileng Gg Mangga, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Rabu (03-06-2020).

Akhyar tampak prihatin melihat kondisi  keluarga Ismail. Apalagi setelah melihat keadaan kedua putranya yang cacat tersebut.

Akhyar berusaha menghibur kedua putra Ismail yang duduk di lantai teras. Mereka tidak dapat berjalan normal, hanya bisa merangkak sehingga menggunakan kursi roda untuk dapat beraktifitas. Itu pun harus berbagi, sebab kursi roda yang dimiliki hanya 1 unit.

Kepada kedua putra Ismail yang mengalami cacat sejak lahir tersebut, Akhyar memberikan bantuan uang serta 3 goni beras ukuran 10 kg, telur serta 3 kotak mie instan.

Akhyar berharap agar kedua putra Ismail yang bernama Zulkifli (25) dan Muhammad Saleh (21) tetap semangat. “Kalian harus tetap semangat, ya. Jangan berkecil hati dengan kekurangan yang dimiliki. Tidak sedikit penyandang cacat yang bisa meraih kesuksessan. Kuncinya, semangat,  percaya diri serta selalu berserah diri kepada Allah SWT,” kata Akhyar.

Ismail  pun mengucapkan terima kasih kepada Akhyar. Tentunya bantuan itu sangat bermanfaat, sebab sejak Covid-19 menerpa, penghasilannya dari objek pangkalan jauh berkurang. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan ini. Kami benar-benar sangat terbantu sekali,” ungkap Amin didampingi istri dan kelima anaknya, termasuk Zulkifli dan Saleh.(nur)