Langkat| Bandar Meriah News - Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat HS, SH, SIK, MH tinjau langsung cek Jalan tol dan Jembatan Wampu, didampingi Kadis Perhubungan Drs. Mulyono, M.Si, Sekretaris Dinas Perhubungan M. Hidayat, SSTP, M.Si, Selasa (11/04/2023).
Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat HS, SH, SIK, MH tinjau langsungnya cek Jalan tol progress pengerjaan tol Binjai-Langsa dari Penceng ke Pantai Gemi, tujuan untuk kesiapan arus mudik dari Medan menuju Banda aceh.
"Jembatan WAMPU berdasarkan Keterangan Ahli Jembatan ~ Stabat Sdr Munawar selaku PPK (Pejabat Pembuat Komitmen) bahwa Hari Minggu tanggal 16 April 2023 Jembatan Sei Wampu sudah dapat dipergunakan khalayak umum dan Sepanjang jalan TOL masih dalam Pengerasan sepanjang 4 KM," papar Kapolres Langkat.
Dalam giat tersebut dihadiri oleh Kabid Angkutan Darat dan Lalulintas Irwanta Ginting , SH, Kasat Lantas Polres langkat. Hosea Ginting S.H,M.T.h,Kabag Ops Polres Langkat. Sahrial S.H,M.H.(martin/torong)
Posting Komentar