Langkat | Bandar Meriah News -YBM BRILiaN Medan launching & Pembinaan program Family Strengthening (FS) di Desa Mancang , Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara,Sabtu (13/01/2024)
Launching program ini ditandai dengan seremonial yang dihadiri oleh Bapak Jon Eriadi (Supervisor) YBM BRILiaN RO Medan, Bapak Ahmad Azuar (Kepala Desa Mancang), dan Kepala Dusun serta Tokoh masyarakat.
Program FS merupakan program yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan keluarga melalui berbagai kegiatan, seperti pembinaan spiritual, makanan tambahan, paket pendidikan, paket ibadah, program bank sampah, dan lain-lain. Pada kesempatan ini, YBM BRILiaN memberikan bantuan kepada 20 keluarga di Desa Mancang. Bantuan tersebut berupa uang tunai sebesar Rp100 juta yang akan digunakan untuk membiayai kegiatan-kegiatan program FS.
Dalam sambutannya, Jon Eriadi menyampaikan harapannya agar program FS dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Mancang. “Semoga program FS ini dapat meningkatkan ketahanan keluarga di Desa Mancang, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Jon.
Selain itu, Kepala Desa Mancang, Ahmad Azuar menyambut baik program FS oleh YBM BRILiaN Medan. “Kami sangat mengapresiasi program FS yang dilakukan oleh YBM BRILiaN Medan. Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Medan” ujar Azuar.
Launching & Pembinaan program FS di Desa Mancang ini merupakan upaya YBM BRILiaN Medan untuk meningkatkan ketahanan keluarga di masyarakat. YBM BRILiaN Medan berkomitmen untuk terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya bagi keluarga yang kurang mampu.(ros)
Posting Komentar